That's How it Works! - Kamera DSLR



Apa itu DSLR? Mungkin kalian sering mendengarnya, tapi tidak tahu apa artinya. DSLR adalah singkatan dari Digital Single Lens Reflex, artinya kamera yang menggunakan cermin sebagai alat untuk memantulkan cahaya dari lensa ke viewfinder.

Sebelum mengetahui cara kerjanya, mari kita kenali dulu bagian-bagian kamera DSLR yang berperan dalam menghasilkan gambar.

Bagian-bagian kamera DSLR

  • Lensa
Lensa adalah bagian yang berfungsi untuk mengatur fokus cahaya. Tanpa lensa, hasil gambar yang akan didapat akan blur atau tidak fokus. 

  • Cermin (Mirror)
Cermin atau Cermin pantul (Mirror Reflex) adalah bagian yang berfungsi untuk memantulkan cahaya dari lensa ke Pentaprisma.

  • Pentaprisma
Pentaprisma adalah bagian yang berfungsi untuk memantulkan cahaya dari cermin ke viewfinder. Cahaya yang dipantulkan dari cermin akan dipantulkan kembali oleh pentaprisma dengan sudut 90 derajat menuju viewfinder.

  • Viewfinder
Viewfinder adalah bagian yang berfungsi untuk menampilkan cahaya yang dipantulkan oleh pentaprisma. Gambar yang kita lihat di viewfinder sama dengan gambar yang didapat oleh sensor.

  • Sensor
Sensor adalah bagian yang berfungsi untuk merekam cahaya. Gambar yang selama ini kita dapatkan saat menggunakan DSLR atau kamera lainnya merupakan gambar yang dihasilkan oleh sensor. Sensor juga yang menentukan ukuran gambar yang kita dapat, misalnya; 10 megapixel, 12 megapixel, 24 megapixel, dan seterusnya. Semakin besar ukuran gambar, semakin detail pula gambarnya.

  • Shutter
Shutter adalah bagian yang berfungsi untuk melindungi sensor dari cahaya. Shutter ini bentuknya seperti tirai. Dalam kamera DSLR, kita mengenal yang namanya Shutter Speed. Shutter Speed ini merupakan kecepatan Shutter dalam membuka lalu menutup kembali. Semakin cepat Shutter membuka lalu menutup, semakin sedikit pula cahaya yang didapatkan oleh sensor.


Setelah mengetahui bagian-bagian dari DSLR, mari kita ketahui bagaimana kerja DSLR tersebut

  • Sebelum Memotret

Sebelum memotret, cahaya akan masuk melalui lensa, lalu dipantulkan oleh cermin ke pentaprisma. lalu, pentaprisma akan memantulkan cahayanya ke viewfinder, sehingga kita dapat melihat gambar/objek yang akan dipotret dari viewfinder.

  • Saat Memotret / Live Mode

Saat memotret/Live Mode, cermin akan naik dan shutter akan terbuka, sehingga cahaya akan masuk dan direkam oleh sensor.

Ya, begitulah.. ty

*Note : Gambar bagian-bagian kamera menyusul
Copyright © 2016 Em1Fauzi. Diberdayakan oleh Blogger.